Library Festival UIN Sumut 2021 Digelar Kolaborasi Penting untuk Kembangkan Literasi Peradaban

Library Festival UIN Sumut 2021 Digelar Kolaborasi Penting untuk Kembangkan Literasi Peradaban

Medan, (UIN Sumut)
Rektor Universitas Islam Negeri Sumatera Utara (UIN Sumut) Prof Dr Syahrin Harahap, MA menegaskan, di era digital saat ini, unsur kolaborasi semua pihak berperan penting untuk pengembangan literasi di tengah masyarakat dalam pembangunan peradaban baik dalam lintas horizontal dan vertikal.

Demikian disampaikannya melalui siaran video dalam pembukaan giat Library Festival UIN Sumut 2021 mengangkat tema ‘The rise of collaborative age’ atau bangkitnya era kolaborasi di Kampus IV UIN Sumut Tuntungan, Kota Medan, Selasa (16/11). “Saya apresiasi pelaksanaan Library Festival UIN Sumut 2021, apalagi dengan tema kebangkitan era kolaborasi yang memahamkan kita pentingnya kolaborasi dalam pengembangan literasi baik horizontal dan vertikal dalam pembangunan peradaban,” tendasnya.

Ia mengarahkan, terkait tema tersebut, agar semua pihak memahami dan menerapkan pentingnya kolaborasi dalam pengembangan unit-unit dan lembaga di lingkungan UIN Sumut. Prof Syahrin mengharapkan, semua civitas akademika kampus dapat memberikan dukungan dan menghadiri acara ini. Semoga acara dimaksud menjadi semangat dan wahana untuk menjadikan UIN Sumut lebih maju dan berkembang di masa akan datang.

Wakil Rektor Bidang Administrasi Umum, Perencanaan dan Keuangan Dr Hasnah Nasution, MA senada menyampaikan, apresiasi setinggi-tingginya dari pimpinan UIN Sumut atas terlaksananya program festival perpustakaan ini yang sekaligus dalam rangkaian Dies Natalis ke-48 UIN Sumut. Menurutnya, festival perpustakaan sebagai motivasi untuk meningkatkan kualitas literasi di kampus Islam tersebut.

Menurut Dr Hasnah, pemutakhiran perpustakaan merupakan jawaban dari tantangan zaman yang kompleks saat ini. Mau tidak mau, perguruan tinggi juga harus menyesuaikan dengan perkembangan masa dengan keterbukaan dan kecanggihan yang terus mengiringi kemajuan peradaban.

Ia juga mengarahkan, agar perkembangan-perkembangan kampus tidak hanya dimulai dari fakultas-fakultas di UIN Sumut, namun juga perlu ditingkatkan di unit-unit atau lembaga yang berkedudukan di kampus seperti perpustakaan. Sehingga lembaga kampus punya kontribusi dan turut serta memberikan kemajuan dan menjawab tantangan zaman di kampus

Festival perpustakaan tersebut, jelasnya, juga merupakan bentuk kesadaran bahwa ilmu merupakan jendela dunia dan ilmu banyak ditemukan dan berawal dari perpustakaan. Untuk mengetahui dunia, diperlukan kolaborasi berbagai pihak juga dengan ilmu memadai yang tentunya melibatkan perpustakaan. Melihat mahasiswa yang antusias mengikuti program tersebut, Dr Hasnah berpesan, perpustakaan sebagai pusat ilmu pengetahuan yang menjadi kunci kejayaan dan kemajuan peradaban khususnya di UIN Sumut.

Ia menilai, program yang dikemas baik tersebut merupakan bentuk kolaborasi atnata pikir, zikir dan kreativitas civitas kampus. “Dengan program ini kita harapkan perpustakaan ini akan terus kita kembangkan dan kita tingkatkan kualitasnya sehingga berakreditasi internasional,” tukasnya.

Kepala Perpustakaan UIN Sumut, Dr Nurhayati menyampaikan, program ini kolaborasi tidak hanya dari lembaga perpustakaan, namun juga melibatkan Pustipada UIN Sumut untuk penyediaan situs internet dan Program Studi Ilmu Perpustakaan FIS UIN Sumut serta Perpustakaan Nasional (Perpusnas) dengan berbagai mata kegiatan.

Giat yang digelar dua hari tersebut Selasa, Rabu (16-17/11) tersebut menyajikan bermacam program di antaranya peluncuran website resmi Perpustakaan UIN Sumut, berbagai pameran literasi, bazar kreatif, jelajah perpustakaan dan seminar nasional. Hadir dalam acara Kepala Biro AAKK Dr Dur Brutu, MA para pejabat Perpustakaan UIN Sumut dan para mahasiswa yang memeriahkan program tersebut. (Humas)